Saturday, February 14, 2015

Sejarah Mikrotik dan pengenalan

       Assalamualaikum warohmatullahi Wabarokatu,,,,,,,,,,,
Oke Gan, Selamat Datang di Blog Ane. Mohon Maaf nih Masih Berantakan, ane juga masih belajar gan. di blog ini hayu kite-kite belajar mikrotik. blog ini ane buat mengikuti Modul MTCNA yang pernah ane dapaet. alhamdulilah waktu itu ane dapet pelatihan gratis dari tempat ane kerja gan. Kebetulan ane juga seorang Network Enginer ( Masih Bayi tapi ) masih anak kemarin sore soal Jaringan Mah. :-) oke dah gan langsung aja kita mulai learningnya:

1. Mari Kita Mulai dari sini dolo gan: 

Sejarah Mikrotik

           Tahun 1996 John dan Arnis memulai dengan sistem Linux dan MS DOS yang dikombinasikan dengan teknologi Wireless LAN (W-LAN) Aeronet berkecepatan 2Mbps di Moldova. Barulah kemudian melayani lima pelanggannya di Latvia, karena ambisi mereka adalah membuat satu peranti lunak router yang handal dan disebarkan ke seluruh dunia. Prinsip dasar MikroTik bukan membuat Wireless ISP (WISP), tapi membuat program router yang handal dan dapat dijalankan di seluruh dunia. Hingga kini, MikroTik telah melayani sekitar empat ratusan pelanggannya.[3]
Linux yang mereka gunakan pertama kali adalah Kernel 2.2 yang dikembangkan secara bersama-sama dengan bantuan 5 - 15 orang staf R&D Mikrotik yang sekarang menguasai dunia routing di negara-negara berkembang. Selain staf di lingkungan Mikrotik, menurut Arnis, mereka merekrut juga tenaga-tenaga lepas dan pihak ketiga yang dengan intensif mengembangkan Mikrotik secara maraton.

Jenis-Jenis Mikrotik

1. Mikrotik RouterOS™


MikroTik RouterOS™ merupakan sistem operasi yang diperuntukkan sebagai network routerMikroTik routerOS sendiri adalah sistem operasi dan perangkat lunak yang dapat digunakan untuk menjadikan komputer biasa menjadi router network yang handal, mencakup berbagai fitur yang dibuat untuk ip network dan jaringan wireless. Fitur-fitur tersebut diantaranya: Firewall & Nat, Routing, Hotspot, Point to Point Tunneling Protocol, DNS server, DHCP server, Hotspot, dan masih banyak lagi fitur lainnya. MikroTik routerOS merupakan sistem operasi Linux base yang diperuntukkan sebagai network router. Didesain untuk memberikan kemudahan bagi penggunanya. Administrasinya bisa dilakukan melalui Windows Application (WinBox). Selain itu instalasi dapat dilakukan pada Standard komputer PC (Personal Computer). PC yang akan dijadikan router mikrotik pun tidak memerlukan resource yang cukup besar untuk penggunaan standard, misalnya hanya sebagai gateway. Untuk keperluan beban yang besar (network yang kompleks, routing yang rumit) disarankan untuk mempertimbangkan pemilihan sumber daya PC yang memadai.
                     Ini adalah versi MikroTik dalam bentuk perangkat lunak yang dapat dipasang pada komputer rumahan (PC) melalui CD. File image MikroTik RouterOS bisa diundug dari website resmi MikroTik,  Namun, file image ini merupakan versi trial MikroTik yang hanya dapat digunakan dalam waktu 24 jam saja. Untuk dapat menggunakannya secara full time, anda harus membeli lisensi key dengan catatan satu lisensi hanya untuk satu harddisk.

2. Mikrotik RouterBoard


• RouterBoardmemiliki sistemkode tertentu 


• KodeLain adadi belakang tipe :
 U - dilengkapi port USB 
 A - Advanced, biasanya diatas lisensi level 4 
 H - Hight Performance, processor lebih tinggi 
 R - dilengkapi wireless card embedded. 
 G - dilengkapi port ethernet Gigabit 
 2nD – dual channel

Arsitektur RouterBoard

• ArsitekturRouterBoard dibedakan berdasarkan jenis dan kinerja processor,
• software/OS untuk setiap arsitekturberbeda
• Secara lengkap dapat dilihat di www.mikrotik.com/download

Fitur - Fitur Mikrotik

 Apabila diinstall di PC, RouterOS sudah support berbagai driver perangkat
Ethernet, Wireless Card, V35, ISDN, USB Mass Storage,USB 3G Modem,E1/T1. 
• Memiliki fituryang melebihi sebuah “router” 
User Management (DHCP, Hotspot,Radius, dll).
Routing(RIP, OSPF,BGP,RIPng, OSPFV3). Firewall & NAT (fully-customized, linux based).
QoS/Bandwidthlimiter (fully customized,linux based). 
Tunnel (EoIP, PPTP, L2TP, PPPoE, SSTP, OpenVPN). 
Real-time Tools (Torch, watchdog, mac-ping, MRTG, sniffer).

Level RouterOS dan Kemampuannya

                    Mikrotik RouterOS hadir dalam berbagai level.[6] Tiap level memiliki kemampuannya masing-masing, mulai dari level 3, hingga level 6.[6] Secara singkat, level 3 digunakan untuk router berinterface ethernet, level 4 untuk wireless client atau serial interface, level 5 untuk wireless AP, dan level 6 tidak mempunyai limitasi apapun.[6] Untuk aplikasi hotspot, bisa digunakan level 4 (200 pengguna), level 5 (500 pengguna) dan level 6 (tidak terbatas).

Manual Dokumentasi

                 MikroTik RouterOS menyediakan referensi manual untuk dokumentasinya di antara dokumentasi tersebut yaitu Remote Administration, IP Addressing and Routing, Interfaces, Virtual Private Networking, Authentication, Authorization, Accounting and Monitoring, Firewall and Quality of Service, Plug-and-Play Network Access, System Information and Utilities, Diagnostics Tools, High Availability.

Mikrotik Academy

               
     Dengan mempertimbangkan banyaknya permintaan Mikrotik bersertifikat, Mikrotik menawarkan kepada lembaga pendidikan sebuah program yakni MikroTik Academy. Mereka dapat memanfaatkan mikrotik sebagai sarana belajar mengajar.
  • Jenis lembaga dapat menjadi Mikrotik Academy
• universitas • sekolah teknik • perguruan tinggi • sekolah kejuruan • lembaga lain yang memberi gelar akademis di  berbagai mata pelajaran
  • persyaratan
• Motivasi dan sumber daya • Ruangan dan semua peralatan yang dibutuhkan untuk laboratorium • Akses internet yang tepat • MikroTik Academy Trainer • materi pelatihan yang telah disetujui
  • Manfaat bagi Siswa
Kesempatan untuk memperoleh pengetahuan dasar dalam RouterOS dan MTCNA sertifikat selama studi akademik
  • Manfaat bagi Institusi Pendidikan
Kesempatan untuk menarik lebih banyak siswa dengan menawarkan sertifikasi MikroTik
  • Bagaimana menjadi Mikrotik Academy
Hubungi MikroTik Koordinator terdekat di tempat anda atau mengirim email ke training@mikrotik.com
Tawaran dari Mikrotik bagi institusi : • Mikrotik Outline Materi • Uji sertifikasi • Peralatan ( router RouterBOARD ) • Dukungan dan informasi
  • Persyaratan untuk Academy Trainer
• Dosen/Instruktur di lembaga pendidikan • sertifikat MTCNA (skor minimal 75 % ) • Sertifikat Level Advance/Engineer ( MTCRE, MTCTCE, MTCUME, MTCWE ) (skor minimal  75 % )

MikroTik VS Cisco


How does this software compare to using a Cisco router? 
You can do almost everything that a proprietary router does at a fraction of the cost of such a router and have flexibility in upgrading, easeof management and maintenance.
Anda dapat melakukan hampir semua yang dilakukan proprietary router tersebut (Cisco) dengan hanya sebagian kecil dari biaya router tersebut dan memiliki fleksibilitas dalam mengupgrade, kemudahan manajemendan pemeliharaan.

gimana komentarnya aganers....  semoga anda sudah mengenal mikrotik itu seperti apa.moga bermanfaat. matursuwun / haturnuhun / Arigatou / Thank you.
 oke gan kita lanjut di postan berikutnya.. biasa gan biar rame... :-)

reperensi and thank to : 
- http://www.mikrotik.com/download
- http://id.wikipedia.org/wiki/MikroTik
http://wiki.MikroTik.com/wiki/Manual:RouterOS_FAQ 


No comments:

Post a Comment